Bandar Lampung – medianusantaranews.com
Pemerintah Kota Bandar Lampung akan merencanakan pembangunan gedung Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bandar Lampung.
Rencana pembangunan itu dikatakan Walikota Bandar Lampung, pada saat kegiatan Bakti Sosial dan Diklatsar Korps Sukarela PMI Kota Bandar Lampung Angkatan X Tahun 2024, Selasa (2.7.2024).
Dalam perencanaan pembangunan itu, Pemkot akan membantu anggaran sebanyak Rp10 miliar. Dan bangunan itu akan berdiri dua lantai.
“Nanti akan dibantu Rp10 miliar untuk membangun gedung PMI dua lantai. Doakan pendapat daerah kita semakin baik guna mewujudkan ini,” ucap Walikota Bandar Lampung
Walikota Juga mengatakan, tujuan pembangunan gedung PMI nantinya, guna membantu masyarakat yang ingin mendonorkan darahnya maupun yang membutuhkan stok darah.
“Termasuk kita juga akan membantu alat penyimpanan kantong darah dan penyulingan darah agar bisa menyimpan banyak darah,” tambah Walikota.
Sementara itu, Ketua PMI Kota Bandar Lampung Bandar Lampung Deddy Amarullah berharap adanya rencana peningkatan fasilitas PMI bisa menjadi Bank Darah.
“Hal ini untuk mensuplai kebutuhan darah serta memberikan pelayanan lebih cepat dan mudah. Karena dalam satu bulan PMI membutuhkan 6 ribu kantong darah untuk masyarakat yang membutuhkan,” tambahnya.
MNN