WAY KANAN,medianusantaranews.com- Personel Polsek Banjit Polres Way Kanan Polda Lampung diberangkatkan ke lokasi tanah longsor melakukan pencarian satu korban yang diduga tertimbun tanah di areal perbatasan Marga Hutan Kawasan Kampung Sumber Sari Kecamatan Banjit Kabupaten WayKanan Provinsi Lampung pada Sabtu (11/03/2023).
Kapolres Way kanan AKBP Teddy Rachesna melalui Kapolsek Banjit Iptu Supriyanto menyampaikan, tentunya kita semua yang ada di sini merasa prihatin dan ikut berbela sungkawa atas musibah bencana alam tanah longsor yang terjadi kemarin,” ujar dia.
Sebelumnya, pada hari Jumat sekitar pukul 10.00 Wib warga Dusun Pati Kampung Sumber Sari yang berjumlah sekitar 15 orang mengadakan gotong royong perbaikan pipa air bersih yang digunakan oleh warga setempat dan sekitarnya untuk keperluan mandi cuci kaki.
Beberapa saat kemudian terjadi tanah longsor yang menimbun 2 orang warga, yang saat itu berada dilokasi tersebut.
Satu korban atas nama Ngadiyanto yang sudah tertimbun masih terlihat berhasil di evakuasi dalam keadaan sudah meninggal dunia, Namun saat hendak menyelamatkan Siran tanah kembali longsor lebih besar dan warga berlarian menyelamatkan diri.
Setelah ditemukan Ngadiyanto dibawa kekediaman rumah duka dan korban atas nama Siran belum ditemukan.
Kejadian tersebut mengakibatkan menelan 2 orang korban. Diakui beberapa tim mulai dari personel Banjit, TNI, relawan dan masyarakat yang turun langsung ke lokasi longsor alami kendala karena jarak dan akses yang sulit.
Akses jalan hanya bisa dilalui sepeda motor (dengan ban motor belakang dipasangi rantai) untuk kendaraan roda empat tidak bisa melintas kelokasi.
Selain itu tanah longsor kedua juga terjadi di Kampung Jukubatu Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan pada hari Jumat sekitar pukul 08.00 Wib menelan dua korban jiwa yakni ibu Khotimah (31) bersama anaknya M. Diki Saputra (4).
Sejauh ini proses pencarian terhadap dua korban tanah longsor tersebut masih berlangsung, semua unsur mulai dari BPDD, Polri, TNI dan Masyarakat Kampung Jukubatu dilibatkan. (Mnn/Ardiansyah).