Jadwal Penutupan Ruas Jalintimsum Palembang-Jambi

Banyuasin,medianusantaranews.com- Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Rizky Mozam kepada wartawan terkait jadwal Penutupan arus lalulintas diruas Jalintimsum dijelaskan terkait adanya pemasangan gelagar jembatan tol di Km 22 mulai 06 September 2022 dari pukul 01.00 estimasi lebih kurang 60 menit dengan sistem percobaan buka tutup jalan.

Untuk penutupan Tahap I mulai tanggal 12-15 September 2022 mulai pukul 01.00-04.00 wib.

Sedangkan penutupan jalan tahap II di mulai tanggal 19-20 September 2022 dari pukul 01.00-04.00 wib.

Dikatakan Kasat Lantas, pelaksanaan buka tutup jalan disesuaikan dengan kondisi dilapangan, tutupnya.(MNN)

Editor waluyo.

 




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *