Muara Enim,medianusantaranews.com–Mudik atau pulang kampung baik jarak dekat maupun jarak jauh merupakan tradisi yang menjadi dambaan dan bagi para perantau terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Namun terkadang para pemudik kurang begitu memperhatikan faktor keselamatan sehingga tidak jarang setiap tahun ketika musim mudik tiba terjadi pristiwa yang tidak diinginkan.
Olehnya,Pemudik selalu dihimbau sebelum berangkat mudik periksalah dulu kenderaan yang akan digunakan termasuk perlengkapan perlengkapannya. Kendalikanlah kenderaan dengan sebaik baiknya, jangan ngebut, hindari resiko yang dapat mengancam keselamatan, apalagi pemudik biasanya bersama keluarga.
Jika pemudik melewati wilayah hukum Polres Muara Enim, atau pemudik merasa lelah atau perlu bantuan mampirlah ke Pos Pos yang sudah disiapkan oleh Polres Muara Enim.
Menjelang Idul Fitri 1440 H ini, Polres Muara Enim melaksanakan Operasi Ketupat Musi 2019. Gunanya adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pemudik yang akan melewati jalur darat diwilayah hukum Polres Muara Enim. Dalam hal ini Polres Muara Enim akan siap siaga melayanani pemudik, jangan segan.
Karena untuk mendukung kegiatan tersebut, Polres Muara Enim sudah menyiapkan Pos Pos Pengamanan dan Pos Pos Pantau yang tersebar di wilayah hukum Polres Muara Enim.
Menariknya lagi, Pos Pos tersebut didirikan sangat indah ala arsitektur berbentuk Masjid. Dan di pos pos ini sudah disiapkan tempat untuk beristrahat ketika pemudik mampir karena merasa kelelahan, serta penat dalam perjalanan mudiknya atau perlu bantuan. Sehingga giat ini para pemudik benar benar merasakan terjamin keamanannnya, nyaman serta terayomi.
Selain itu, untuk memotivasi personil dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2019 dan melayani pemudik. Polres Muara Enim akan melakukan penilaian dan melombakan setiap pos. Penilaiannya bukan cuma sekedar indah, namun juga akan menilai Kenyamanan pos, seberapa banyak pemudik yang mampir dan beristirahat untuk melepaskan lelah.
Hal ini disampaikan Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono melalui Kabag Ops Polres Muara Enim Kompol Irwan Andeta disaat melakukan pengecekan Pos-Pos Pengamanan yang sudah didirikan.
Irwan menjelaskan bahwa di pos-pos tersebut nantinya akan ada Tim Kesehatannya yang akan bisa mengecek kesehatan para pemudik, peta rawan macet, longsor dan situasi kamtibmas lainnya, sehingga pemudik bisa mendapatkan gambaran lalu-lintas wilayah hukum Polres Muara Enim.
” Giat ini, kita memiliki kekuatan Personil Polres Muara Enim yang bertugas berjumlah 172 orang, lebih kurang 12 Personil Polri setiap Posnya. Personil tersebut akan bertugas selama Operasi Ketupat Musi 2019 yang dimulai tanggal 29 Mei 2019 s/d 10 Juni 2019.
Dan juga, tambah Irwan, Polres Muara Enim juga dibantu Personil TNI, Satpol PP, Dishub, Dinkes, Personil PBK, Orari/Senkom serta instansi lainnya.
” Giat ini sudah didahului dengan Apel Gelar Pasukan 28 Mei 2019 yang lalu dengan dihadiri Bupati Muara Enim dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kab. Muara Enim dan Undangan lainnya. Tutupnya (Ab)
Sumber : Humas Polres Muara Enim, Yarmi