Rekor MURI, Ini Persembahan Besar Winarti – Hendriwansyah Buat Masyarakat Tulang Bawang

Tulang Bawang, medianusantaranews.com

Torehan prestasi diukir oleh pemerintah kabupaten Tulang Bawang. Tidak tanggung – tanggung, kali ini kabupaten Tulang Bawang menorehkan prestasinya di buku Musium Rekor Indonesia ( MURI ).

Hal ini tentu saja tidak terlepas dari upaya pasangan pimpinan kabupaten Tulang Bawang saat ini, WIN – HEN yang dengan slogan bekerja melayani warga ( BMW ), mereka mensosialisasikan program – programnya antara lain dengan menerapkan senam BMW. Sebuah senam kebugaran yang gerakannya diprakasai sendiri oleh Hj. Winarti. SE, bupati Tulang Bawang.

Dan tepat hari ini, Senin 19/03 masih dalam rangkaian HUT kabupaten Tulang Bawang ke 21 jajaran pemkab Tulang Bawang mengajak seluruh masyarakat Tulang Bawang untuk melakukan senam BMW bersama di kawasan cagar budaya Cakat Raya, kampung Cakat Raya kecamatan Menggala Timur kabupaten Tulang Bawang.

” Rekor Muri ini saya persembahkan kepada masyarakat Tulang Bawang serta aparatur pemerintah Tulang Bawang yang telah mendukung senam BMW,” Saya berharap senam BMW ini terus kita laksanakan dimana saja berada dan terus kita tingkatkan. Selain senam BMW kita juga harus terus lestarikan budaya Gotong-royong,” ujarnya.

Sementara manager rekor MURI Indonesia Andre Purwandono mengatakan ada beberapa kriteria yang dianggap masuk dalam penilaian MURI hingga pasangan pemimpin Tulang bawang, WIN – HEN layak mendapatkan rekor MURI.

” Ada kriteria yang kita nilai, pertama ini merupakan suatu kegiatan yang belum pernah dilakukan siapapun, kedua super native suatu kegiatan yang bisa diukur dengan jumlah terbesar, terbanyak ataupun terkecil dan ketiga sesuatu yang unik yang belum ada di daerah Kabupaten maupun Provinsi lain.” Ucap Andre.

“Dengan begitu senam BMW ini suatu pertama di Indonesia yang terunik, karena senam pertama yang dilakukan seorang Bupati atau Kepala Daerah dengan jumlah peserta ribuan senam terbanyak dengan kreasi muatan lokal, karena di daerah lain belum ada,” jelas Andre.

peserta senam massal BMW kali ini memang luar biasa, sebab diikuti oleh ribuan peserta dari seluruh masyarakat 147 Kampung dan 4 Kelurahan dari 15 Kecamatan baik masyarakat maupun aparatur pemerintah, sehingga dianggap layak mendapatkan piagam pemecahan Rekor Muri Indonesia.

” Saya bersama wakil Bupati Tulang Bawang, Hendriwansyah mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Tulang Bawang serta tokoh masyarakat yang telah mendukung senam BMW serta Gotong-royong yang telah kita galakkan selama ini.” Ucap Winarti lagi

” Atas kerja keras yang kita lakukan baik senam BMW atau gotong royong hari ini kita mendapatkan Rekor Muri, semoga rekor ini benar-benar kita laksanakan dengan baik,” tambahnya.

Winarti berharap, dengan filosofi yang terdapat pada senam BMW nantinya akan memacu semua warga Tulang Bawang agar semakin menggelorakan semangat gotong royong, mengukuhkan persatuan dan meningkatkan kinerja khsusunya bagi jajaran pejabat maupun ASN yang ada di pemerinatahan kabupaten Tulang Bawang.

( Adv )




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *